KURIKULUM SATUAN PENDIDIKAN ANAK USIA DINI

KURIKULUM SATUAN PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
KELOMPOK BERMAIN TAMAN PENA

























DOKUMEN I









JALAN RASAU JAYA DUSUN KERAMAT I RT. 20 RW. 01
DESA KUALA DUA  KECAMATAN SUNGAI RAYA
KABUPATEN KUBU RAYA
2016/2017

SURAT PENGESAHAN  PEMBERLAKUKAN KTSP KB TAMAN PENA
No.       /KB-TP/E/VII/2016


Berdasarkan pengajuan permohonan pengesahan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) yang disiapkan oleh:

makaDinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kubu Raya Bidang Kebudayaan dan PAUD dengan mempertimbangkan:
1.     Dasar-dasar hukum dan acuan yang digunakan dalam pengembangan KTSP Kelompok Bermain Taman Pena;
2.     Tatacara pengembangan KTSP  yang dilakukan oleh tim penyusun Kelompok Bermain Taman Pena;
3.     Bukti fisik seluruh dokumen KTSP yang telah disusun oleh Tim dari Kelompok Bermain Taman Pena.
maka dengan ini menyatakan, bahwa Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) pada Kelompok Bermain Taman Penadapat di terapkan/dilaksanakan mestinya; dengan catatan Kelompok Bermain Taman Pena tetapberupaya secara terus-menerus dapat meningkatkan mutu KTSP dilembaganya. 



BAGIAN I
PROFIL LEMBAGA

A.     Sejarah Singkat KB Taman Pena
Kelompok Bermain (KB) Taman Pena didirikan pada tahun 2011 dibawah naungan Lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Taman Pena. Tokoh yang paling berjasa dalam membidangi lahirnya KB Taman Pena adalah Muhammad Yusuf, SEI yang saat itu sebagai Pendiri PAUD Siratul Jannah bersama Linda Yulianti dan Abdussyakur dan didukung Oleh Muhammad Pahri selaku Ketua RT 20 RW 01 Desa Kuala Dua yang merasa prihatin melihat banyak anak-anak usia 4-6 tahun di RT 20 Sekitar wilayah Pondok Pesantren Darul Ulum yang berkerumun tanpa ada aktivitas pembelajaran.
Pada Tahun 2011 terdapat anak yang meninggal dunia disebabkan Penyakit Difteri karena kurang pahamnya orang tua terhadap kesehatan anak, atas penyuluhan dari Dinas Kesehatan Kabupaten kubu Raya dan Dinas Pendidikan maka diperlukan wadah pembinaan kepada orang tua yang memiliki anak balita. Akhirnya dengan prakarsa orang-orang di atas, maka ada inisiatif untuk mendirikan suatu lembaga Pendidikan yang berfokus kepada anak usia 3-6 Tahun, maka terbentuklah PAUD Taman Pena.
Awal beridirnya PAUD Taman Pena dengan layanan Kelompok Bermain (KB) menginduk kepada lembaga PAUD Siratul Jannah. Dengan semangat dan kerja keras maka pada tahun 2014 KB Taman Pena memisahkan diri dari PAUD Siratul Jannah dan mengurus Izin kepada Pemerintah Kabupaten kubu Raya melalu Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu dan terbitlah izin KB Taman Pena dengan nomor 503/034/BPMPT-E/PAUD/2015.
B.     Alamat Dan Peta Lokasi KB Taman Pena
KB Taman Pena  terletak di Jalan Rasau Jaya RT. 20 RW.01 Dusun Keramat I Desa Kuala Dua kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya yang menggunakan ruangan belajar milik Muhammad Yusuf dengan bentuk alam terbuka.
C.    Status KB Taman Pena
KB Taman Pena telah memiliki izin operasional dari Pemerintah Kabupaten kubu Raya melalu Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu dan terbitlah izin KB Taman Pena dengan nomor 503/034/BPMPT-E/PAUD/2015 dan status KB Taman Pena adalah Swasta.
D.    Data pendukung Lainnya

No
Nama
L/P
Jabatan
Tahun Mulai Menjabat
Ket
1
Dwi Astuti
P
Tutor KB
2011

2
Nur Kholipah, S.Pd
P
Tutor KB
2011

3
Lailatul Badiah
P
Tutor KB
2014

4
Zubaidah, S.Pd
P
Tutor KB
2011

5
Aryana, S.Pd
P
Tutor TPA
2013

6
Muriana, S.Pd
P
Tutor TPA
2013


E.     Kepengurusan
Struktur Kepengurusan KB Taman Pena sebagai berikut :
















1.   Ketua Pengelola KB Taman Pena, memiliki tugas sebagai berikut :
                           a.     Merupakan pimpinan tertinggi, yang mewakili lembaga keluar maupun ke dalam serta bertanggung jawab atas jalannya lembaga.
                           b.     Berhak menetapkan biaya operasional berdasarkan program kerja maupun biaya lainnya yang diperlukan
                            c.     Ketua bertanggung jawab kepada keputusan rapat dan forum Musyawarah
                           d.     Menyelesaikan masalah lembaga
                           e.     Mengkoordinir perencanaan, pengawasan, evaluasi pelaksanaan program.
                             f.     Ketua bersama bendahara bertanggung jawab atas kebijakan pengaturan keuangan serta inventaris lembaga.
                           g.     Bertanggung jawab terhadap  pelaksanaan program secara terinci, transparan, terbuka dan ramah dalam memberikan pelayanan.
                           h.     Bekerjasama dengan berbagai pihak untuk kepentingan lembaga
                             i.     Memberi pelayanan administratif kepada pendidik dan tenaga kependidikan serta orang tua peserta didik
                             j.     Pengembangan program Kelompo bermain
                            k.     Mengkoordinasikan guru-guru kelompok bermain
                             l.     Mengelola administratif kelompok bermain
                         m.     Melakukan evaluasi dan pembinaan terhadap kinerja  gurukelompok bermain
                           n.     Melakukan evaluasi terhadap program pembelajaran di kelompok bermain
2.   Sekretaris, memiliki tugas sebagai berikut :
a.  Mengkoordinir pelayanan teknis administrasi untuk kelancaran jalannya lembaga.
b.  Mengatur tugas-tugas kesekretariatan
c.   Mengatur jadual kegiatan, mengadministrasikan semua kegiatan.
d.  Mengkoordinir pelaksanaan harian kegiatan lembaga dan bersama ketua.
e.  Menginventarisir masalah-masalah yang timbul berkaitan dengan lembaga.
f.    Sekretaris bersama ketua bertindak untuk dan atas nama lembaga dengan menanda tangani surat-surat keluar
g.  Sekretaris menghimpun hasil keputusan rapat mendokumentasikan serta mensosialisasikan kepada seluruh pengurus.
h.  Sekretaris mengatur dan mengamankan inventaris lembaga.
i.    Melaksanakan administrasi sekolah secara terartur dan tertib
j.    Mencatat surat masuk dan keluar secara teratur
k.   Membuat surat surat yang diperlukan lembaga
l.    Menyimpan arsip surat surat dan dokumen lembaga   
m. Mengerjakan buku induk warga belajar dan pendidik
n.  Memberikan pelayanan administratif kepada guru, orangtua  dan peserta didik
o.  Memperlancar administrasi penerimaan peserta didik
p.  Mengelola sarana dan prasarana  kelompok bermain
3.   Bendahara, memiliki tugas sebagai berikut :
a.  Bendahara mengatur seluruh keuangan baik yang masuk maupun keluar.
b.  Bendahara bertanggung jawab atas ketertiban pengelolaan keuangan lembaga
c.   Bendahara menginventarisir masalah yang timbul berkaitan dengan keuangan lembaga, serta mengupayakan pemecahannya bersama dengan ketua dan pengurus lainnya, khususnya dengan bagian yang berkaitan.
d.  Bendahara membuat laporan keuangan sekurang-kurangnya 3 (tiga) bulan sekali disampaikan dalam rapat pleno pengurus
e.  Bendahara bersama-sama ketua mengkoordinir perencanaan dan penggunaan keuangan lembaga
f.    Bendahara dapat mengeluarkan uang berdasarkan persetujuan Ketua.
4.   Guru/Pendidik,  memiliki tugas sebagai berikut :
a.  Hadir 15 menit sebelum kegiatan dimulai.
b.  Menyusun rencana program pembelajaran
c.   Memiliki kepekaan, responsif dan humoris terhadap perilaku anak
d.  Berperilaku sopan santun, menghargai dan melindungi anak
e.  Menata lingkungan belajar anak
f.    Menata tempat bermain anak.
g.  Mendampingi anak saat melakukan kegiatan
h.  Merapikan tempat bermain anak
i.    Mencatat perkembangan dan pertumbuhan anak
j.    Melaksanakan proses pendidikan, pengasuhan dan perlindungan
k.   Melaksanakan penilaian terhadap proses  dan hasil pendidikan, pengasuhan dan perlindungan.
l.    Mengakomodasi anak didik, orang tua, teman sejawat dari berbagai latar belakang budaya dan sosial ekonomi
m. Menyusun rencana pembelajaran
n.  Mengelola pembelajaran sesuai dengan kelompoknya
o.  Mencatat perkembangan anak
p.  Menyusun pelaporan perkembangan anak
q.  Melakukan kerjasama dengan orang tua dalam program parenting.




BAGIAN II
PENDAHULUAN

A.     Latar Belakang
Pendidikan anak usia dini diyakini menjadi dasar bagipenyiapan sumber daya manusia yang berkualitas di masadatang. Oleh karena itu layanan PAUD harus dirancangdengan seksama dengan memperhatikan perkembangananak, perubahan ilmu pengetahuan dan teknologi sertabudaya yang berkembang.  Memahami kondisi tersebut,maka Kelompok Bermain Taman Pena memandang perlu untuk mengembangkan KurikulumTingkat Satuan PAUD.  
Kurikulum Tingkat Satuan PAUD Kelompok bermain Taman Pena disusun oleh Tim Pengembang Lembaga yangterdiri dari Pengelola, Tim Guru dan Komiteorang tua dengan bimbingan Penilik PAUD.Kurikulum Kelompok bermainTaman Pena disusun sebagaiacuan penyelenggaraan dan pengelolaan keseluruhanprogram dan pelaksanaan pembelajaran. Kurikulum kelompok bermain Taman Pena juga dijadikan sebagai patokanuntuk melaksanakan pengukuran keberhasilan pencapaiantujuan, program dan keseluruhan kegiatan pembelajaransekaligus sebagai tolok ukur untuk  peningkatan danperbaikan mutu satuan pendidikan secara bertahap dan berkesinambungan.
Bermain merupakan jendela perkembangan anak. Lewat kegiatan bermain aspek perkembangan anak bisa ditumbuhkan secara optimal dan maksimal. Membiarkan anak-anak usia pra sekolah bermain telah terbukti mampu meningkatkan perkembangan mental dan kecerdasan anak, bahkan jika anak tersebut mengalami malnutrisi.
Pendidikan anak usia dini memandang anak sebagai individu yang utuh sehingga membutuhkan pelayanan menyeluruh yang meliputi berbagai aspek perkembangan fisik dan psikis. Secara kodrati bahwa anak sejak lahir memiliki lebih dari satu bakat, tetapi bakat tersebut bersifat potensial. Untuk itu, anak perlu diberikan pendidikan yang sesuai dengan perkembangannya. Pertumbuhan dan perkembangan akan tercapai secara optimal, apabila  diciptakan situasi dan kondisi kondusif yang sesuai dengan kebutuhan anak  yang berbeda satu dengan lainnya, sehingga layanan pendidikan yang diberikan harus memperhatikan keberagaman budaya, agama, kondisi alam dan pola kehidupan sehari-hari anak. Selain itu, sangat perlu diperhatikan kodrat anak sebagai mahluk individu, sosial, susila dan religius. Oleh karena itu pengembangan anak usia dini berorientasi pada pendekatan berpusat pada anak (student centered).


B.     Tujuan KTSP
Tujuan Kurikulum Kelompok Bemrain Taman Penadisusunsebagai:
1.      Acuan bagi Pengelola dan Guru dalam menyusun program layanan, kegiatan pembelajaran dan kegiatan lain yangmendukung pencapaian keberhasilan belajar anak.
2.      Informasi tentang program layanan PAUD yang diberikanoleh satuan PAUD kepada peserta didik
3.      Dokumen program yang diperlukan untuk pemberian pembinaan.
4.      Acuan bagi Pendidik dalam menyusun Rencana Pembelajaran.
5.      Acuan bagi pendidik dalam melakukan penilaian terhadap hasil pembelajaran sesuai dengan usia anak.
C.    Dasar Penyusunan KTSP KB Taman Pena
1.      Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional;
2.      Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 60 tahun 2013 tentang Pengembangan Anak Usia Dini Holistik-Integratif;
3.      Peraturan Pemerintah RI Nomor 13 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua atas Peraturan Pemerintah RI Nomor 19Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan; 
4.      Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 137Tahun 2014 tentang Standar Pendidikan Anak Usia Dini,sebagai pengganti Peraturan Menteri Pendidikan NasionalNo. 58 Tahun 2009 tentang Standar Pendidikan Anak UsiaDini;
5.      Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 14 tahun 2014 tentang Kurikulum 2013 Pendidikan Anak UsiaDini;
6.      Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 160tahun 2014 tentang Pemberlakuan Kurikulum tahun 2006dan Kurikulum 2013;
7.      Pedoman Penyusunan KTSP Direktorat Pembinaan PAUDTahun 2014;
8.      Visi, Misi, dan Tujuan KB Taman Pena

D.    Visi, Misi dan Tujuan KB Taman Pena
Visi Kelompok Bermain Taman Pena
Terwujudnya Anak Usia Dini Yang sehat, Cerdas, Ceria dan Berkarakter”

Misi Kelompok Bermain Taman Pena
1.      Mewujudkan PAUD yang menyenangkan dan Berkarakter.
2.      Mewujudkan pengembangan IMTAQ dan IPTEK
3.      Mewujudkan kerjasam yang harmonis yang perduli terhadap sesama
4.      Mengupayakan pemerataan peningkatan mutu dan efisiensi penyelenggaraan pendidikan bagi anak usia dini
5.      Mengupayakan peningkatan kemampuan, keterampilan dan kesadaran masyarakat dan orang tua dalam memberikan layanan PAUD
6.      Mengembangkan anak sedini mungkin agar anak memiliki karakter.
Tujuan Kelompok Bermain Taman Pena
1.      Mewujudkananak yang sehat, jujur, senang belajar, dan mandiri
2.      Mewujudkananak yang mampu merawat dan peduli terhadap diri sendiri, teman, dan lingkungan sekitarnya
3.      Menjadikan anak yang mampu berfikir, berkomunikasi, bertindak produktif dan kreatif melalui bahasa, musik, karya, dan gerakan sederhana.
4.      Menjadikan anak berkarakter sejak dini.
5.      Menciptakaniklim belajar yang kondusif bagi penyelenggaraan  pendidikan, perawatan, pengasuhan, dan perlindungan anak.
6.      Menjadi lembaga rujukan PAUD tingkat Kabupaten.

E.     Karakteristik Kurikulum KB Taman Pena
Kurikulum Kelompok Bermain (KB) Taman Pena disusun dengan mengusung nilai-nilai islami sebagai dasar untuk pengembangan karakter peserta didik. Nilai-nilai karakter yang dikembangkan antara lain: kepemimpinan, jujur, kreativitas, mandiri. Penerapan nilai-nilai dilakukan melalui pembiasaan rutin yang diterapkan selama anak berada di KB Taman Pena.
Dalam mengelola kegiatan pembelajaran yang menyenangkan, kreatif, dan partisipatif, KB Taman Pena menerapkan model pembelajaran sentra, dimana kelompok anak dalam satu hari bermain dalam satu sentra yang didalamnya berisi berbagai aktivitas sebagai pemenuhan densitas main. Sentra yang disiapkan adalah: sentra imtaq, sentra bahan alam, sentra persiapan, dan sentra main peran. Untuk kelompok usia5 - 6 tahun bermain di sentra persiapan sebanyak 2 kali dalam seminggu dalam rangka membantu kematangan keaksaraan anak, yaitu dilaksanakan setiap hari Senin dan Rabu.
Untuk sentra bahan alam dilaksanakan setiap hari Kami dan sentra bermain peran setiap hari Selasa. Sedangkan sentra Imtaq dilaksanakan setiap hari Jumat dengan berbagai aktivitas bermain, tetapi tetap mengutamakan kemampuan anak mengenal huruf Hijaiyah, doa-doa harian, surat-surat pendek dan anak dikenalkan ibadah seperti berwudhu dan tata cara sholat.



F.    STRUKTUR DAN MUATAN PEMBELAJARAN
Program Pengembangan dan Muatan Pembelajaran
Kelompok Bermain Taman Pena
Program Pengembangan
Kompetensi yang Dicapai
Muatan Pembelajaran / Materi
Nilai Agama dan Moral
1.1 Mempercayai adanya Tuhan  melalui Ciptaannya
·   Mengetahui sifat Tuhan sebagai pencipta, mengenal ciptaan-ciptaan Tuhan, membiasakan mengucapkan kalimat pujian terhadap ciptaan Tuhan
1.2 Menghargai diri sendiri, orang lain dan lingkungan sekitar sebagai rasa syukur kepada Tuhan
·   Terbiasa saling menghormati (toleransi) agama, mengucapkan keagungan Tuhan sesuai agamanya, merawat kebersihan diri, tidak menyakiti diri atau teman, menghargai teman (tidak mengolok-olok), hormat pada guru dan orang tua, menjaga dan merawat tanaman, binatang peliharaan dan ciptaan Tuhan
2.13 Memiliki perilaku yang mencerminkan sikap jujur
·   Terbiasa berbicara sesuai fakta, tidak curang dalam perkataan dan perbuatan, tidak berbohong, meng-hargai kepemilikan orang lain, mengembalikan benda yang bukan haknya, mengerti batasan yang boleh dan tidak bolehdilakukan terus terang, anak senang melakukan sesuatu sesuai aturan atau kesepakatan dan mengakui kelebihan diri atau temannya. 
3.1 Mengenal kegiatan beribadah sehari-hari
4.1 Melakukan kegiatan beribadah sehari-hari dengan tuntunan orang dewasa
·   Do’a-doa (doa sebelum dan sesudah belajar, do’a sebelum dan sesudah makan, doa sebelum dan bangun tidur, doa untuk kedua orang tua), mengenal hari-hari besar agama, cara ibadah, tokoh keagamaan 
3.2 Mengenal perilaku baik sebagai cerminan akhlak mulia
4.2 Menunjukkan perilaku santun sebagai cerminan akhlak mulia
·   Perilaku baik dan santun : tata cara berbicara secara santun, cara berjalan melewati orang tua, cara meminta bantuan, cara menyampaikan terima kasih setelah mendapatkan bantuan, tata cara beribadah sesuai agamanya misalnya : berdo’a, tata cara makan, tata cara memberi salam, cara berpakaian, menolong teman, orang tua dan guru.     
Fisik Motorik

2.1 Memiliki perilaku yang mencerminkan hidup sehat
·   Kebiasaan anak makan makanan bergizi seimbang,
·   kebiasaan merawat diri misalnya : mencuci tangan, menggosok gigi, mandi berpakaian bersih.
·   menjaga kebersihan lingkungan misalnya: kebersihan tempat belajar dan lingkungan, menjaga kebersihan alat main dan milik pribadi.  
3.3 Mengenal anggota tubuh, fungsi, dan gerakannya untuk pengembangan motorik kasar dan motorik halus
4.3 menggunakan anggota tubuh untuk pengembangan motorik kasar dan halus
·   Nama anggota tubuh, funngsi anggota tubuh, cara merawat, kebutuhan agar anggota tubuh tetap sehat, berbagai gerakan untuk melatih motorik kasar dalam kelenturan, kekuatan, kestabilan, keseimbangan, kelincahan, kelenturan,koordinasi tubuh.
·   Kegiatan untuk latihan motorik kasar antara, lain merangkak, berjalan, berlari merayap, berjinjit, melompat, meloncat, memanjat, bergelantungan, menendang, berguling, dengan menggunakan gerakan, secara terkontrol, seimbang dan lincah dalam menirukan gerakan benda, senam, tarian, permainan tradisional, dll).
·   Keterampilan motorik halus untuk melatih koordinasi mata dan tangan, kelenturan, pergelangan tangan, kekuatan dan kelenturan jari-jari tangan, melalui kegiatan antara lain; meremas, menjumput, meronce, menggunting, menjahit, mengancingkan baju, menali sepatu, menggambar, menempel, makan, dll
·   Permainan motorik kasar atau halus dengan aturan.   
3.4 Mengetahui cara hidup sehat
·   Cara merawat kebersihan diri (misal; mencuci tangan, berlatih toilet, merawat gigi, mulut, telinga, hidung, olah raga mandi 2x sehari; memakai baju bersih), memilih makanan dan minuman yang sehat, makanan yang diperlukan tubuh agar tetapsehat,
·   Cara menghindarkan diri dari bahaya kekerasan (melindungi anggota tubuh yang terlarang: mulut, dada, alat, kelamin, pantat; waspada terhadap orang asing/tidak dikenal),
·   Cara menghindari diri dari benda-benda berbahaya misalnya pisau, listrik, pestisida, kendaraan saat dijalan raya
·   Cara menggunakan toilet dengan benar tanpa bantuan
·   Kebiasaan buruk yang harus dihindari (permen, nonton tv atau main game lebih dari 1 jam setiap hari, tidur terlalu larut malam, jajan sembarang).
Kognitif


2.2 Memiliki perilaku yang mencerminkan sikap ingin tahu
·   Membiasakan eksploratif,
·   Cara bertanya
·   Cara mendapatkan jawaban.
2.3 Memiliki perilaku yang mencerminkan sikap kreatif
·   Pemahaman tentang kreatif,
·   Membiasakan kerja secara kreatif,
3.5 Mengetahui cara memecahkan masalah  sehari-hari dan berperilaku kreatif
4.5 Menyelesaikan masalah sehari-hari secara kreatif
·   Cara mengenali masalah,
·   Cara mengetahui penyebab masalah,
·   Cara mengatasi masalah,
·   Menyelesaikan kegiatan dengan berbagai cara untuk mengatasi masalah
3.6 Mengenal benda-benda disekitarnya (nama, warna, bentuk, ukuran, pola, sifat, suara, tekstur, fungsi, dan ciri-ciri lainnya
4.6 Menyampaikan tentang apa dan bagaimana,benda-benda disekitar yang dikenalnya (nama, warna, bentuk, ukuran, pola, sifat, suara, tekstur, fungsi, dan ciri-ciri lannya) melalui berbagai hasil karya

·       Bentuk dua dimensi (persegi, segi tiga, bulat, segi panjang),
·       Bentuk tiga dimensi (kubus balok, limas, tabung) ukuran (panjang-pendek)
·       Besar kecil, berat-ringan, sebentar – lama,) bilangan (satuan – puluhan )
·       Tekstur kasar-halus, keras lunak)
·       Suara (cepat-lambat, keras-halus, tinggi-rendah)
·       Pengelompokkan (berdasarkan warna, bentuk, ukuran, fungsi, warna-bentuk, warna-ukuran, ukuran-bentuk, warna-ukuran-bentuk)
·       Membandingkan benda berdasarkan ukuran “lebih dari – kurang dari”,paling/ter)
·       Mengurutkan benda berdasarkan seriasi (kecil-sedang-besar)
·       Mengurutkan benda berdasarkan 5 seriasi (sangat kecil-lebih kecil-kecil-besar-besar-lebih besar-paling besar)
·       Pola ABC-ABC, ABCD-ABCD berdasarkan urutan warna, bentuk, ukuran, bunyi, fungsi, sumber, dll
·       Mencocokkan lambang bilangan dengan jumlah bilangan
·       Hubungan satu ke satu, satu ke banyak, kelompok ke kelompok
·       Lambang bilangan
·   Mencocokkan
3.7 Mengenal lingkungan sosial (keluarga, teman, tempat, tinggal, tempat ibadah, budaya, transportasi)
4.7 Menyajikan berbagai karya yang berhubungan dengan lingkungan sosial (keluarga, teman, tempat tinggal, tempat ibadah, budaya, transportasi) dalam bentuk gambar, bercerita, bernyayi, dan gerak tubuh 
·       Keluarga (hubungan dalam keluarga, peran, kebiasaan, garis keturunan, dst)
·       Teman (nama, ciri-ciri, kesukaan, tempat tinggal dst),
·       Lingkungan geografis (pedesaan /pantai/pegunungan/kota),
·       Kegiatan orang-orang (di pagi/sore hari, dst), pekerjaan (petani, buruh, guru, dll),
·       Budaya (perayaan terkait adat, pakaian, tarian, makanan, dst),
·       Tempat-tempat umum (sekolah, pasar, kantor pos, kantor polisi, terminal,dst),
·       Berbagai jenis transportasi ( transportasi darat, air, udara, transportasi dahulu, dan sekarang),
·       Lambang negara
3.8 Mengenal lingkungan alam(hewan, tanaman, cuaca, tanah, air, batu-batuan, dll)
4.8 Menyajikan berbagai karya yang berhubungan dengan lingkungan alam(hewan, tanaman, cuaca, tanah, air, batu-batuan, dll)
    dalam bentuk gambar, bercerita, bernyanyi, dan gerak tubuh
·       Hewan, misal; jenis (nama, ciri-ciri,bentuk),
·       Kelompok hewan berdasarkan makanan (herbivora, omnivora, carnivora),
·       Kelompok hewan berdasarkan manfaat (hewan ternak/peliharaan/buas),
·       Tanaman dikenalkan dengan jenis (tanaman darat/air, perdu/batang, buah/hias/kayu, semusim/tahunan),
·       Bermacam bentuk dan warna daun dan bermacam akar),
·       Berkembang biak (biji/stek/cangkok/beranak/memelah diri/daun),
·       Cara merawat tanaman, dst,
·       Gejala alam (angin, hujan, cuaca, siang malam, mendung, siklus air, dst), tanah, batu,
·       Sebab akibat kejadian, dst.
3.9 Mengenal teknologi sederhana (peralatan rumah tangga, peralatan bermain, peralatan  pertukangan, dll)
4.9 Menggunakan teknologi sederhana untuk menyelesaikan tugas dan kegiatannya (peralatan rumah tangga, peralatan pertukangan, dll)  
·       Nama benda,
·       Bagian-bagian benda
·       Fungsi
·       Cara menggunakan secara tepat dan cara merawat, alat, dan benda yang dimaksud dapat berupa peralatan sekolah, perabot rumah tangga, perkakas kerja, peralatan elektronik, barang-barang bekas pakai.
Sosial emosional
2.5 Memiliki perilaku yang mencerminkan sikap percaya diri
·    Cara memberi salam pada guru atau teman,
·    Cara untuk berani tampil didepan teman, guru, orang rua dan lingkungan sosial lainnya,
·    Cara menyampaikan keinginan dengan santun.
2.6 Memiliki perilaku yang mencerminkan sikap taat terhadap aturan sehari-hari untuk melatih kedisiplinan
·    Aturan bermain,
·    Aturan di satuan PAUD
·    Cara mengatur diri sendiri misalnya membuat jadwal atau garis waktu
·    Cara mengingatkan teman bila bertindak tidak sesuai aturan
2.7 Memiliki perilaku yang  mencerminkan sikap sabar( mau menunggu giliran, mau mendengar ketika orang lain berbicara ) untuk melatih kedisiplinan 
·    Cara menahan diri saat marah,
·    Ciri diri dan orang lain
·    Cara antri
·    Cara menyelesaikan gagasannya hingga tuntas,
·    Berusaha tidak menyakiti atau membalas dengan kekerasan
2.8 Memiliki perilaku yang mencerminkan kemandirian
·    Pemahaman tentang mandiri,
·    Perilaku mandiri,
·    Cara merencanakan,memilih, memiliki inisiatif untuk belajar atau melakukan sesuatu tanpa harus di bantu atau dengan bantuan seperlunya
2.9 Memiliki perilaku yang mencerminkan sikap peduli dan mau memebantu jika diminta bantuannya
·    Keuntungan mengalah
·    Cara menawarkan bantuan pada teman atau guru,
·    Cara menenangkan diri dan temannya dalam berbagai situasi,
·    Senang berbagi makanan atau mainan
2.10 Memiliki perilaku yang mencerminkan sikap kerja sama
·    Perilaku anak yang menerima perbedaan teman dengan dirinya,
·    Cara menghargai karya teman,
·    Cara menghargai pendapat teman, mau berbagi, mendengarkan dengan sabar pendapat teman,
·    Cara berterimakasih atas bantuan yang diterima,
2.11 Memiliki perilaku yang dapat menyesuaikan diri
·    Kegiatan transisi,
·    Cara menghadapi situasi berbeda
·    Cara menyesuaikan diri dengan cuaca dan kondisi alam.
2.12 Memiliki perilaku yang mencerminkan sikap tanggung jawab
·    Pemahaman tentang tanggung jawab
·    Pentingnya bertanggung jawab
·    Cara bertanggung jawab (mau mengakui kesalahan dengan meminta maaf),
·    Cara merapikan / membereskan mainan pada tempat semula,
·    Mengerjakan sesuatu hingga tuntas,
·    Mengikuti aturan yang telah ditetapkan walaupun sekali-sekali masih harus diingatkan,
·    Senang menjalankan kegiatan yang menjadi tugasnya (mislanya pikat, sebagai pemimpin harus harus membantu menyiapkan alat makan dst).
3.13 Mengenal emosi diri dan orang lain

4.13 Menunjukkan reaksi emosi diri secara wajar
·    Cara menghadapi orang yang tidak dikenal,
·    Penyebab sedih, marah, gembira, kecewa, atau mengerti jika ia mengganggu temannya akan marah, jika ia membantu temannya  akan senang, mengendalikan emosi secara wajar
3.14 Mengenali kebutuhan, keinginan, dan minat diri

4.14 Mengungkapkan kebutuhan, keinginan dan minat diri dengan cara yang tepat
·    Cara mengungkapkan apa yang di rasakannya (lapar ingin makan, kedinginan memerlukan baju hangat, perlu payung agar tidak kehujanan, kepanasan, sakit perut perlu obat),
·    Teknik mengambil makanan sesuai kebutuhan, menggunakan alat main sesuai dengan gagasan yang dimilikinya,
·    Membuat karya sesuai dengan gagasannya,dst  
Bahasa
2.13 Memiliki perilku yang mencerminkan sikap rendah hati dan santun kepada orang tua, pendidik, dan teman
·    Cara berbicara santun, menghargai teman dan orang yang lebih tua usianya
·    Pemahan sikap rendah hati
·    Contoh perilaku rendah hati dan santun
3.10 Memahami bahasa reseptif (menyimak dan  membaca)
4.10 Menunjukkan kemampuan berbahasa reseptif ( menyimak dan membaca)
·    Cara menjawab dengan tepat ketika ditanya,
·    Cara merespon dengan tepat saat mendengar cerita atau buku yang dibacakan guru,
·    Melakukan sesuai yang diminta dengan beberapa perintah,
·    Menceritakan kembali apa yang sudah didengarnya
3.11 Memahami bahasa ekspresif (mengungkapkan bahasa secara verbal dan non verbal)
4.11 Menunjukkan kemampuan berbahasa ekspresif (mengungkapkan bahasa secara verbal dan non verbal)
·    Mengungkapkan keinginannya, menceritakan kembali
·    Bercerita tentang apa yang sudah dilakukannya,
·    Mengungkapkan perasaan emosinya dengan melalui bahasa secara tepat,
·    Mengungkapkan buku untuk berbagai kegiatan
3.12 Mengenal keaksaraan awal melalui bermain

4.12 Menunjukkan kemampuan keaksaraan awal dalam berbagai bentuk karya
·    Membaca gambar, membaca symbol,
·    Menjiplak huruf,
·    Mengenali huruf awal di namanya, menuliskan huruf-huruf namnya,
·    Menuliskan pikirannya walaupun hurufnya masih terbalik atau tidak lengkap.
·    Hubungan bunyi dengan huruf,
·    Mengucapkan kata yang sering diulang-ulang tulisannya pada buku cerita,
·    Mengeja huruf,
·    Membaca sendiri
·    Hubungan angka dan bilangan.
Seni
2.4 Memiliki perilaku mencerminkan sikap estetis
·    Cara menjaga kerapihan diri, dan
·    Cara menghargai hasil karya baik dalam bentuk gambar, lukisan, pahat, gerak, atau bentuk seni lainnya,
·    Cara merawat kerapihan-kebersihan dan keutuhan benda mainan atau milik pribadinya.
3.15 Mengenal berbagai karya dan aktivitas seni

4.15 Menunjukkan karya dan aktivitas seni dengan menggunakan berbagai meda
·    Membuat berbagai hasil karya dan aktivitas seni gambar dan lukisan, seni suara, seni musik, karya tangan dan lainnya,
·    Menampilkan hasil karya seni




Keterangan: 
Pengembangan Sikap diterapkan secara rutin yang dituangkan dalam jadwal kegiatan rutin harian. Pengembangan sikap dilakukanmelalui keteladanan dari guru secara konsisten. Untuk membentuk konsistensi pembentukan sikap maka kegiatan rutin dipandu dalam Standar Operasional Prosedur (SOP).

G.   Program Khusus dan Pendukung
Kelompok Bermain Taman Pena mengembangkan program khusussebagai program unggulan dari Satuan PAUD ini berupa:
1.      Pengenalan alam sekitar
2.      Pengenalan huruf-huruf hijaiyah dan surat-surat pendek.
3.      Pengembangan bakat dan minat anak
4.      Kegiatan parenting
5.      Kegiatan pentas seni dari dan oleh anak,
6.      Kegiatan ibadah

H.   Alokasi Pembelajaran
Alokasi pembelajaran di Satuan PAUD Kelompok Bermain Taman Pena sebanyak  2 semester dalam setahun, pada semester 1 terdiri dari 19 minggu efektif dan semesetr 2 19 minggu efektif. Sedangakan dalam satu minggu 15 jam @ 60 menit (900 menit) dalam seminggu. Kegiatan pembelajaran tatap muka dilaksanakan selama 5 hari dimulai dari pukul 14.00 – 17.00. Jadwal kegiatan harian dilampirkan dalam lampiran KTSP

I.      Program Tahunan KB Taman Pena
No
Kegiatan
Waktu Pelaksanaan
1
Pelaksanaaan kurikulum
a.    Permulaan tahun ajaran                                          
b.    Kegiatan puncak tema

c.    Hari-hari libur 
1)     Libur semester 1
2)     Libur semester  2
d.    Pembagian laporan perkembangan anak
1)      Semester 1
2)      Semester 2
e.    Penerimaan peserta didik baru

18 Juli 2016
Hr Jumat Minggu ke 4 di bulan
genap (setiap 2 bulan sekali)

26 – 31Desember 2016
23 Juni – 14 juli 2017


23Desember 2016
23 Juni 2017
Januari – Juli 2016
2
Kegiatan Pendukung
a.    Kegiatan mendatangkan nara sumber
b.    Kunjungan,
c.    Pentas seni anak,
d.    Perayaan hari-hari besar

3 kali sesuai tema

1 kali sesuai tema
2 kali saat pembagian laporan
perkembangan
3
Kegiatan Keorangtuaan
o Pertemuan orang tua, 
o Pekan Promosi /Open house  

o Hari keluarga

Setiap hari Kamis minggu ke 4
Untuk calon wali murid di minggu
ke 3 bulan Juni
Setiap akhir tahun ajaran
4
Layanan Kesehatan dan Gizi
o Penimbangan
o Pemberian vitamin A
o DDTK
o Imunisasi
o Pemeriksaan Kesehatan Umum
o Pemeriksaan Kesehatan Gigi
o Pemberian Makanan Tambahan Anak Sekolah (PMTAS) 

Setiap bulan
Februari dan Agustus
Sesuai dengan kebutuhan
Disesuaikan
Tiga bulan sekali
Enam bulan sekali
Minimal sebulan sekali


0 komentar:

My Instagram