Cara tehnik memijat bayi

Topik               : Penyuluhan Kesehatan Neonatus dan Bayi
Sub Topik        : Teknik Pijat Bayi
Sasaran            : Ibu yang memiliki bayi baru lahir samapai umur 3 tahun
Waktu             : 45 menit (08.00 – 08.45)
Hari/ Tanggal: Senin, 22 Mei 2017
Tempat            : Kampus Akademi Kebidanan Panca Bhakti Pontianak
Penyuluhan     : Bella Ismi Ulfia
Tujuan Umum :
Setelah mengikuti pertemuan ini, ibu mengerti akan pentingnya pijat bayi
Tujuan Khusus :
Pada akhir pertemuan, ibu dapat :
1.      Menjelaskan tentang teknik pijat bayi
2.      Mendemonstrasikan langkah-langkah memijat  bayi dengan benar
Materi : Terlampir
Metode : Ceramah dan demonstrasi
Media : Laptop dan LCD




Kegiatan
No.
Materi
Kegiatan
1.
Pembukaan
(10 menit)
1.      Membuka pertemuan dengan mengucapkan salam
2.      Menjelaskan tujuan umum dan tujuan khusus
3.      Menyampaikan waktu/kontrak waktu yang akan digunakan dan mendisusikan dengan peserta pada pertemuan kali ini
4.      Memberikan sedikit gambaran mengenai informasi yang akan disampaikan

2.
Inti
(15 menit)
Isi materi penyuluhan
1.      Menjelaskan tentang pijat bayi (waktu,persiapan,manfaat)
2.      Menjelaskan serta mendemonstrasikan cara/teknik pijat pada bayi
3.      Menyimpulkan seluruh materi penyuluhan yang telah diberikan

3.
Evaluasi
(15 menit)
1.      Mengikut sertakan salah satu peserta untuk mendemonstrasikan teknik pijat bayi
2.      Peserta dapat mendemonstrasikan teknik pijat bayi dengan benar

4.
Penutup
(5 menit )
1.      Penyuluhan mengucapkan terima kasih atas segala perhatian dan partisipasi peserta
2.      Mengucapkan salam penutup




Evaluasi :
1.      Apa yang dimaksud dengan pijat pada bayi ?
2.      Kapan waktu terbaik memijat bayi ?
3.      Apa hal-hal yang tidak dianjurkan pijat pada bayi ?
4.      Bagaimana cara persiapan sebelum memijat bayi ?
5.      Apa saja manfaat pijat pada bayi ?
Referensi :
1.      Syafrudin 2011. Untaian Materi Penyuluhan KIA (Kesehatan Ibu dan Anak).Jakarta : Trans Info Media
3.      Opac.uisayogya.ac.id/720/1/NASKAH
4.       












A.    Manfaat Pijat Bayi :
1.      Meningkatkan berat badan
a.       Pada bayi cukup bulan yang berusia 1-3 bulan, dipijat 15 menit, 2kali seminggu
b.      Pada bayi prematur, dipijat 3x15 menit selama 10 hari
2.      Meningkatkan daya tahan tubuh
3.      Membuat bayi tidur lebih lelap
4.      Meningkatkan produksi ASI
5.      Membina ikatan kasih sayang orang tua dan anak

B.     Kapan Pijat Bayi Dimulai ?
Pijat bayi dapat segera dimulai setelah bayi dilahirkan, sesuai keinginan orang tua. Lebih cepat mengawali pemijatan, bayi akan mendapat keuntungan yang lebih besar. Apalagi jika pemijatan dapat diakukan setiap hari sejak kelahiran sampai bayi berusia 6-7 bulan.
C.     Waktu Terbaik Memijat Bayi :
1.      Pagi hari, pada saat orang tua dan anak siap untuk memulai hari baru
2.      Malam hari, sebelum tidur. Ini sangat baik untuk membantu bayi tidur lebih nyenyak

D.    Persiapan Sebelum Memijat Bayi :
1.      Tangan bersih dan hangat
2.      Hindari agar kuku dan perhiasan tidak mengakibatkan goresan pada kulit bayi
3.      Ruang untuk memijat diupayakan hangat dan tidak pengap
4.      Bayi sudah selesai makan atau sedang tidak lapar
5.      Secara khusus menyediakan waktu untuk diganggu minimum selama 15 menit guna melakukan seluruh tahap-tahap pemijatan
6.      Duduklah pada posisi nyaman
7.      Baringkanlah bayi diatas permukaan kain yang rata, lembut dan bersih
8.      Siapkan handuk,popok,baju ganti dan minyak bayi
9.      Mintalah izin pada bayi sebelum melakukan pemijatan dengan cara membelai wajah dn kepala bayi sambil mengajaknya bicara.

E.     Hal-hal Yang Dianjurkan :
1.      Memandang mata bayi selama pemijatan berlangsung
2.      Bernyanyilah atau putarkan lagu-lagu yang tenang/lembut, guna membantu menciptakan suasana tenang selama pemijatan berlangsung
3.      Awali pemijatan dengan melakukan sentuhan ringan
4.      Sebelum melakukan pemijatan, lulurkan minyak bayi sesering mungkin
5.      Pemijatan dimulai dari kaki bayi, karena pada umumnya bayi lebih menerima apabila dipijat pada daerah kaki. Dengan demikian, akan memberi kesempatan pada bayi untuk membiasakan dipijat sebelum bagian lain dari badannya disentuh. Karenanya urutan pemijatan bayi dianjurkan dimulai dari bagian kaki, perut, dada, tangan, muka, dan akhiri pda bagian punggung
6.      Tanggaplah pada isyarat yang diberikan oleh bayi. Jika bayi menangis, cobalah untuk menenangkan sebelum melanjutkan pemijatan. Jika bayi menangis lebih keras, hentikanlah pemijatan karena mungkin bayi mengharapkan untuk digendong. Disusui tau mengantuk.
7.      Mandikan bayi segera setelah pemijatan berakhir agar bayi merasa segar dan bersih setelah terlumuri minyak bayi. Namun, kalau pemijatan dilkukan pada malam hari, bayi cukup diseka dengan air hangat agar bersih dari minyak bayi
8.      Hindari mata bayi dan minyak bayi

F.      Hal-hal Yang Tidak Dianjurkan :
1.      Memijat bayi langsung setelah selesai makan
2.      Membangunkan bayi khusus untuk pemijatan
3.      Memijat bayi pada saat bayi dalam keadaan tidak sehat
4.      Memijat bayi pada saat bayi tidak mau dipijat
5.      Memaksakan posisi pijat tertentu pada bayi

G.    Perhatikan Cara Pemijatan Sesuai Usia Bayi
1.      0-1 bulan
Disarankan gerakan yang lebih mendekati usapan-usapan halus. Sebelum tali pusat bayi lepas sebaiknya tidak dilakukan pemijatan didaerah perut
2.      1-3 bulan
Disarankan gerakan halus disertai dengan tekanan ringan dalam waktu yang singkat
3.      3bulan – 3 tahun
Disarankan seluruh gerakan dilakukan dengan tekanan dan waktu yang semakin meningkat

H.    Urutan Pijat Bayi
catatan : setiap gerakan pada tahap pemijatan ini dapat diulang sebanyak 6 kali
1.      Kaki
a.       Perahan cara india. Peganglah kaki bayi pada pangkal paha, seperti memegang pemukul soft ball, gerakan tangan kebawah secara bergantian, seperti memerah susu
b.      Peras dan putar. Pegang kaki bayi pada pangkal paha dengan kedua tangan secara bersamaan,peras dan putar kaki bayi dengan lembut dimulai dari pangkal paha kearah mata kaki
c.       Telapak kaki. Urutlah telapak kaki bayi dengan kedua ibu jari secara bergantian, dimulai dari tumit kaki menuju jari-jari di seleruh telapak kaki
d.      Tarikan lembut jari. Pijatlah jari-jarinya satu persatu dengan gerakan memutar menjauhi telapak kaki, diakhiri dengan tarikan kasih yang lembut pada tiap ujung jari
e.       Gerakan peregangan. Dengan mempergunakan sisi dari jari telunjuk, pijat telapak kaki mulai dari batas jari-jari kearah tumit, kemudian ulangi lagi dari perbatasan jari kearah tumit, dengan jari tangan lain regangkan dengan lembut punggung kaki pada daerah pangkal kaki ke arah tumit
f.       Titik tekanan. Tekan-tekanlah kedua ibu jari secara bersamaan di seluruh permukaan telapak kaki dari dari arah tumit ke jari-jari
g.      Punggung kaki. Dengan menggunakan kedua ibu jari secara bergantian pijatlah punggung kaki dari pergelangan kaki ke arah jari-jari secara bergantian
h.      Peras dan putar pergelangan kaki. Buatlah gerakan seperti memeras dengan mempergunakan ibu jari dan jari-jari lainnya dipergelangan kaki bayi
i.        Perahan cara swedia. Peganglah pergelangan kaki bayi, gerakan tangan anda secara bergantian dari pergelangan kaki ke pangkal paha
j.        Gerakan menggulung. Pegang pangkal paha dengan kedua tangan, buatlah gerakan menggulung dari pangkal paha menuju pergelangan kaki
k.      Gerakan akhir. Setelah gerakan 1 samapai 10 dilakukan pada kaki kanan dan kiri, rapatkan kedua kaki bayi, letakkan kedua tangan anda secara bersamaan pada pantat dan pangkal paha, Usap kedua kaki bayi dengan tekanan lembut dari paha kearah pergelangan kaki. Ini merupakan gerakan akhir bagian kaki.
2.      . Perut
Catatan : hindari pemijatan pada tulang rusuk atau ujung tulang rusuk
a.       Mengayuh sepeda. Lakukan gerakan memijat pada perut bayi seperti mengayuh pedal sepeda, dari atas ke bawah perut, bergantian dengan tangan kanan dan kiri.
b.      Mengayuh sepeda dengan kaki diangkat. Angkat kedua kaki bayi dengan salah satu tangan, dengan tangan yang lain, pijat perut bayi dari perut bagian atas sampai ke jari-jari kaki.
c.       Ibu jari ke samping. Letakkan kedua jari disamping kanan-kiri pusar perut gerakkan kedua ibu jari kearah tepi perut kanan dan kiri.
d.      Bulan-matahari. Buat lingkaran searah jarum jam dengan jari tangan kiri mulai dari perut sebelah kanan bawah (seolah membentuk gambar matahari)beberapa kali, gunakan tangan kanan untuk membuat gerakan setengah lingkaran mulai dari bagian kanan bawah perut bayi sampai bagian kiri perut bayi (seolah membentuk gambar bulan) lakukan kedua gerakkan ini bersama-sama. Tangan kiri selalu membuat bulatan penuh (matahari),sedangkan tangan kanan akan membuat gerakan setengah lingkaran (bulan)
e.       Gerakan I Love You. “I” Pijitlah perut bayi mulai dari bagian kiri atas ke bawah dengan menggunakan jari-jari tangan kanan membentuk huruf “I’ LOVE. Pijatlah perut bayi menggunakan huruf “L” terbalik,mulai dari kanan atas ke kiri atas, kemudian dari kiri ke kiri bawah, “YOU” Pijatlah perut bayi membentuk huruf ‘U” terbalik, mulai dari kanan bawah (daerah usus buntu) ke atas, kemudian ke kiri,ke bawah, dan berakhir di perut kiri bawah
f.       Gelumbung atau jari-jari berjalan. Letakkan ujung jari-jari satu tangan pada perut bayi bagian kanan, gerakan jari-jari anda pada perut bayi dari bagian kanan ke bagian kiri guna mengeluarkan gelembung-gelembung udara.

3.      Dada
a.       Jantung besar. Buatlah gerakan yang menggambarkan jantung dengan melakukan ujung-ujung jari kedua telapak tangan anda di tengah dada bayi, buat gerakkan keatas sampai di bawah leher, kemudian ke samping di atas tulang selangka, lalu ke bawah membentuk bentuk jantung dan kembali ke ulu hati.
b.      Kupu-kupu. Buatlah gerakan diagonal seperti gambaran kupu-kupu, dimulai dengan tangan kanan membuat gerakan memijat menyilang dari tengah dada kearah bahu kanan,dan kembali ke ulu hati,gerakkan tangan kiri anda ke bahu kiri dan kembali ke ulu hati.

4.      Tangan
Memijat ketiak. Buatlah gerakan memijat pada daerah ketiak dari atas ke bawah
a.       Perahan cara India. Arah pijatan cara india adalah pijatan yang menjauhi tubuh. Guna pemjatan cara ini adalah untuk relaksasi atau melemaskan otot,peganglah lengan bayi bagian pundak dengan tangan kanan seperti memegang pemukul softball,tangan kiri memegang pergelangan tangan bayi,gerakkan tangan kanan mulai dari bagian pundak kearah pergelangan kearah pergelangan tangan demikian seterusnya, gerakkan tangan kanan dan kiri ke bawah secara bergantian dan berulang-ulang seoah memerah susu sapi.
b.      Peras dan putar. Peras dan putar lengan bayi dengan lembut mulai dari pundak ke pergelangan tangan.
c.       Membuka tangan. Pijat telapak tangan  dengan kedua ibu jari, dari pergelangan tangan kearah jari-jari.
d.      Putar jari-jari. Pijat lembut jari bayi satu persatu menuju kearah ujung jari dengan gerakan memutar, akhirilah gerakkan ini dengan tarikan lembut pada tiap ujung jari.
e.       Punggung kanan. Letakkan tangan bayi di antara kedua tangan anda usap punggung tangannya dari pergelangan tangan kearah jari-jari dengan lembut
f.       Peras dan putar pergelangan tangan. Peraslah sekeliling pergelangan tangan dengan ibu jari dan jari telunjuk
g.      Perahan cara swedia. Arah pijatan cara Swedia adalah dari pergelangan tangan ke arah badan. Pijatan ini bergunauntuk mengalirkan darah ke jantung dan paru-paru,gerakkan tangan kanan dan kiri and secara bergantian mulai dari pergelangan tangan kanan bayi kearah pundak lanjutksn dengan pijatan dari pergelangan kiri bayi kearah pundak
h.      Gerakkan menggulung. Peganglah lengan bayi bagian atas/bahu dengan kedua telapak tangan bentuklah gerakkan menggulung dari pangkal lengan menuju kearah pergelangan tangan/jari-jari.

5.      Muka
Umumnya tidak diperlukan minyak untuk daerah muka
a.       Dahi. Letakkan jari-jari kedua tangan anda pada pertengahan dahi tekankan jari-jari anda dengan lembut mulai dari tengah dahi keluar kesamping kanan dan kiri seolah menyeterika dari atau membuka lembaran buku gerakan kebawah ke daerah pelipis, buatlah lingkaran-lingkaran kecil di daerah pelipis, kemudian gerakkan kedalam melalui derah pipi di bawah mata
b.      Alis : menyetrika alis. Letakkan kedua ibu jari anda di antara kedua alis mata gunakan kedua ibu jari untuk memijat secara lembut pada alis mata dan diatas kelopak mata, mulai dari tengah ke samping seolah menyetrika alis
c.       Hidung. Letakkan kedua ibu jari anda pada pertengahan alis tekankan ibu jari anda dari pertengahan kedua alis turun melalui tepi hidung kearah pipi dengan membuat gerakkan ke samping dan ke atas seolah membuat bayi tersenyum
d.      Mulut bagian atas. Letakkan kedua ibu jari anda diatas mulut di bawah sekat hidung gerakkan kedua ibu jari anda dari tengah ke samping dan ke atas ke daerah pipi seolah  membuat bayi tersenyum
e.       Mulut bagian bawah. Letakkan kedua ibu jari anda ditengah dagu tekankan dua jari pada dagu dengan gerakkan dari tangan ke samping, kemudian ke atas kearah pipi seolah membuat bayi tersenyum
f.       Lingkaran kecil dirahang. Dengan kedua tangan,buatlah lingkaran-lingkaran kecil di daerah rahang bayi
g.      Belakang telinga. Dengan mempergunakan ujung-ujung jari,berikan tekanan lembut pada derah belakang telinga kanan dan kiri gerakkan kearah pertengahan dagu dibawah dagu

6.      Punggung
a.       Gerakkan maju mundur (kursi goyang).tengkurapkan bayi melintang didepan anda dengan kepala di sebelah kiri dan kaki di sebelah kanan anda pijatlah sepanjang punggung bayi dengan gerakkan maju mundur menggunakan kedua telapak tangan, dari bawah leher sampai pantat bayi, lalu kembali lagi ke leher
b.      Gerakkan menyetrika. Pegang pantat bayi dengan tangan kanan dan tangan kiri, pijatlah mulai dari leher kebawah sampai bertemu dengan tangan kanan yang menahan pantat bayi seolah menyetrika punggung
c.       Gerakkan menyetrika dan mengangkat kaki. Ulangi gerakkan menyetrika punggung,hanya kali ini tangan kanan memegang kaki bayi dan gerakkan dilanjutkan sampai ketumit kaki bayi
d.      Gerakkan melingkar. Dengan jari-jari kedua tangan anda,buatlah gerakan-gerakan melingkar kecil-kecil mulai dari batas tengkuk turun ke bawah di sebelah kanan dan kiri tulang punggung sampai ke pantat mulai dengan lingkaran -lingkaran kecil di daerah leher,kemudian lingkaran yang lebih besar di daerah pantat

e.       Gerakkan mengangguk. Tekankan dengan lembut kelima jari-jari tangan kanan anda pada punggung bayi buat gerakkan menggaruk ke bawah memanjang sampai ke pantat bayi.

0 komentar:

My Instagram